Menghadapi tantangan Dunia Pendidikan Era 4.0, Dinas Pendidikan Kabupaten Bintan meluncurkan Bintan Channel

Bintan, disdik.bintankab.go – Dalam rangka menghadapi perkembangan dunia pendidikan yang semakin maju, Dinas pendidikan Kabupaten Bintan meluncurkan Bintan Chanel. Bintan Chanel di siapkan untuk mempermudah guru, siswa dan masyarakat mengetahui dan mempermudah mendapatkan materi pelajaran dan perkembangan dunia pendidikan.

Melalui Dinas Pendidikan Kabupaten Bintan dengan berbagai program yang nantinya akan diproduksi kemudian dipublikasikan. Bintan Channel muncul sebagai salah satu alternatif media publikasi dalam bidang pendidikan yang bertujuan untuk sekaligus mengembangkan kemampuan teknologi di bidang pendidikan.Teknologi di bidang pendidikan merupakan kebutuhan yang sudah seharusnya terpenuhi untuk menjawab tantangan perkembangan zaman saat ini, dimana teknologi merupakan bagian dari kehidupan masyarakat yang tak terpisahkan. Hidup dengan teknologi, belajar dengan teknologi dan pada akhirnya mampu menguasai teknologi dalam dunia pendidikaan pada umumnya dan proses pembelajaran pada khususnya.

Peralatan Studio Bintan Channel

Karena bersifat lokal kedaerahan, maka program – program yang diproduksi oleh Bintan Channel akan mengarah kepada pemenuhan kebutuhan masyarakat Bintan dalam dunia pendidikan. Sehingga pada akhirnya nanti terjadi proses pemerataan akses media pembelajaran antara sekolah yang berada di daratan maupun kepulauan, pemerataan ini terjadi karena konten yang diproduksi oleh Bintan Channel bersifat easy used and easy acces. Konten media pembelajaran diproduksi dalam bentuk audio maupun video yang nantinya akan disiarkan di kanal Youtube, Facebook maupun media sosial lainnya. Atau bahkan bagi sekolah – sekolah yang tidak terjangkau akses internet, dapat mengambil dan menggunakan media pembelajaran yang telah diproduksi dalam bentuk audio maupun video.

Bintan Channel berlokasi di gedung LAM Kijang, menempati salah satu ruangan dengan fasilitas pendukung penyiaran yang sudah cukup mumpuni untuk memproduksi sebuah produk penyiaran dalam bentuk media pembelajaran. Fasilitas yang cukup tentunya akan lebih maksimal pemanfaatannya ketika didukung oleh sumber daya manusia yang berkompeten dalam mengelola produksi penyiaran.

Bekerjasama dengan komunitas pendidik yang ada di Bintan, Bintan Channel akan memberikan wadah dan kesempatan bagi beberapa komunitas dan pendidik untuk memproduksi siaran pendidikan maupun media pembelajaran berbasis teknologi. Kerjasama ini merupakan wujud nyata Dinas Pendidikan dalam memberikan dukungan penuh terhadap perkembangan kualitas pendidik yang ada di Bintan agar sejajar dengan pendidik dari daerah lainnya. Bersama bergotong royong memajukan pendidikan di Bintan dengan semangat sinergitas dan berbagi praktik baik yang mampu menginspirasi.

Program kegiatan Bintan Channel ;
1. Pembelajaran Online
Pembelajaran online merupakan sebuah program pembelajaran yang dikemas untuk dapat diakses secara online oleh sekolah – sekolah yang berada di wilayah Bintan dan sekitarnya. Moto dari pembelajaran online ini adalah “ Bukan Belajar Biasa “, dengan sifatnya yang tidak biasa, pembelajaran online menawarkan program pembelajaran yang akan didukung oleh media penunjang pembelajaran yang bersifat menarik dan atraktif.

Salah Satu Program Bincang Pendidikan “BIDIK”

2. Bincang Pendidikan
Bincang Pendidikan atau disingkat menjadi “BiDik”, merupakan program yang dikemas dalam bentuk education podcast dengan menyuguhkan perbincangan seputar dunia pendidikan.Diharapkan beberapa tokoh penting di Bintan dapat dihadirkan dalam BiDik ini, dengan tujuan bahwa kehadiran tokoh penting ini mampu memberikan inspirasi sekaligus masukan terhadap perkembangan dunia pendidikan. Selain itu, BiDik juga berencana akan membawa isu – isu seputar pendidikan yang bersifat kekinian namun informatif.

Bintan Channel

3. Liputan Profil Sekolah
Berdeda dengan program – program sebelumnya, liputan profil sekolah ini fokus pada media publikasi kemajuan pendidikan yang ada di Bintan yang tercermin dalam profil sekolah yang dikategorikan dalam tahap maju dan berkembang karena kemampuan sekolahnya dalam melaksanakan pendidikan di sekolahnya secara maksimal.Dan sasaran utama dalam program liputan profil sekolah ini adalah sekolah penggerak baik di tingkat TK, SD maupun SMP.


Tinggalkan Balasan